Anak adalah buah hati belahan jiwa ,anak adalah penyejuk mata ayah bunda, anak adalah pelanjut cita-cita dan penerus risalah
dengan pendidikan dan pembinaan yang benar lagi terarah serta mengacu kepada kitabullah dan Sunnah Rosulillah harapan kedua orangtua pada anaknya insyaalloh bukan sekedar impian. Bahkan ia adalah sesuatu yang wajib diperjuangkan.
Beranjak dari sini, Pusat Pendidikan Da’i dan Guru Agama Islam Imam Ibnu Katsir hadir sebagai pertner orang tua untuk mendidik generasi yang sholeh, berilmu, beramal,berdakwah dan sabar dalam menjalani kehidupan. Guna menjawab kegelisahan orang tua melihat kerusakan agama dan moral generasi muda yang pasti berimbas merosotnya SDM bangsa.
Alhamdulillah untuk saat ini Program Pendidikan Da’i dan Guru Agama sudah berjalan satu semester. dan khusus untuk program setingkat D3 ini seluruh mahasantri tidak dikenakan biaya pendidikan sedikitpun, proses perkulihan,asrama,buku paket dan makan gratis.
ttd
ABUZ ZUBAIR HAWAARY
Mudir Pesantren Imam Ibnu Katsir